Pelindo Multi Terminal Optimalkan Layanan Nataru di Pelabuhan Tanjung Balai Karimun

waktu baca 2 menit
6

Tanjung Balai Karimun, Januari 2026 – PT Pelindo Multi Terminal (SPMT), Subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang bergerak di bidang operasional terminal nonpetikemas, berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan kepelabuhanan demi mendukung mobilitas masyarakat dan konektivitas antarrwilayah, terutama selama periode Angkutan Natal 2025 dan tahun Baru 2026 (Nataru 2025/2026) di Branch Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau.

Arus penumpang Nataru 2025/2026 dari tanggal 10 Desember 2025 hingga 09 Januari 2026 (H-15 s.d H+15) di Branch Tanjung Balai Karimun tercatat sebanyak 232.246 orang, mencatatkan pertumbuhan sebesar 6,27% dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya. Angka ini merupakan total arus penumpang di dua terminal penumpang di bawah pengelolaan Branch Tanjung Balai Karimun, yakni Terminal Tanjung Balai Karimun dan Terminal Selat Panjang. Pencapaian tersebut menegaskan posisi strategis Branch Tanjung Balai Karimun sebagai pintu utama mobilitas masyarakat di wilayah Kepulauan Riau.

Branch Manager Pelindo Multi Terminal Tanjung Balai Karimun, Joni Hutama, menyampaikan bahwa keberhasilan pengelolaan arus penumpang selama periode Nataru 2025/2026 merupakan hasil dari kesiapsiagaan operasional yang dilakukan secara menyeluruh.

“Kami berkomitmen untuk memberikan layanan yang terbaik melalui sejumlah persiapan yang dilakukan meliputi kesiapan fasilitas terminal, personel, dan layanan operasional demi mendukung kelancaran Angkutan Nataru. Kami juga mengapresiasi dukungan KSOP setempat, aparat keamanan, pemerintah daerah, operator kapal, serta seluruh stakeholders yang berada di lingkungan pelabuhan yang bersama-sama menyukseskan Angkutan Nataru di Pelabuhan Tanjung Balai Karimun,” ungkap Joni.

Lebih lanjut, Joni menambahkan bahwa di tengah proses renovasi terminal penumpang yang merupakan bagian dari upaya peningkatan kualitas layanan yang saat ini masih berlangsung, Pelindo Multi Terminal memastikan bahwa layanan tetap berjalan optimal.

“Seluruh dinamika selama periode Angkutan Nataru 2025/2026 ini kami jadikan sebagai bahan evaluasi untuk memperkuat kesiapan operasional dan meningkatkan layanan kami di masa depan sehingga memberikan pengalaman yang lebih baik lagi kepada pengguna jasa,” tutup Joni.

Artikel ini juga tayang di vritimes

Unggulan

LAINNYA